CRUD Dasar Laravel 5.2 Part 1

Mahir Koding – Dalam tutorial kali ini kita akan membahas bagaimana membuat CRUD (Create Read Update Delete) Dasar dengan Laravel 5.2.  CRUD merupakan operasi paling dasar dari setiap sistem yang ada. Jika kamu sudah mahir dalam melakukan CRUD, kedepannya pasti akan mudah mengembangkan/membuat sistem yang lebih kompleks. Disini kita akan membuat sistem management data siswa sederhana dengan laravel.

Pastikan kamu sudah menginstall laravel dan mengkonfigurasi database.

Buat tabel “siswa” terlebih dahulu dengan migration (baca disini).

use Illuminate\Database\Schema\Blueprint;
use Illuminate\Database\Migrations\Migration;

class BuatTabelSiswa extends Migration
{
/**
* Run the migrations.
*
* @return void
*/
public function up()
{
Schema::create('siswa', function(Blueprint $table)
{
$table->increments('id');
$table->string('nama');
$table->integer('umur');
$table->text('alamat');
$table->integer('no_hp');
$table->timestamps();
});
}

/**
* Reverse the migrations.
*
* @return void
*/
public function down()
{
Schema::drop('siswa');
}
}

Lalu, jalankan php artisan migrate untuk membuat tabel.

Buat model Siswa seperti ini (baca disini) :

class Siswa extends Model
{
protected $table="siswa";
protected $primaryKey="id";
protected $fillable=['nama','umur','alamat','no_hp'];
}

Selanjutnya, buat SiswaController dengan perintah :

php artisan make:controller SiswaController --resource

Perintah di atas akan menghasilkan SiswaController.php yang ada di App/http/controllers. Isinya seperti ini :

class SiswaController extends Controller
{
/**
* Display a listing of the resource.
*
* @return \Illuminate\Http\Response
*/
public function index()
{
//
}

/**
* Show the form for creating a new resource.
*
* @return \Illuminate\Http\Response
*/
public function create()
{
//
}

/**
* Store a newly created resource in storage.
*
* @param \Illuminate\Http\Request $request
* @return \Illuminate\Http\Response
*/
public function store(Request $request)
{
//
}

/**
* Display the specified resource.
*
* @param int $id
* @return \Illuminate\Http\Response
*/
public function show($id)
{
//
}

/**
* Show the form for editing the specified resource.
*
* @param int $id
* @return \Illuminate\Http\Response
*/
public function edit($id)
{
//
}

/**
* Update the specified resource in storage.
*
* @param \Illuminate\Http\Request $request
* @param int $id
* @return \Illuminate\Http\Response
*/
public function update(Request $request, $id)
{
//
}

/**
* Remove the specified resource from storage.
*
* @param int $id
* @return \Illuminate\Http\Response
*/
public function destroy($id)
{
//
}
}

Controller yang dihasilkan di atas berisi method RESTful yang masih kosong. Nantinya, seluruh alur program akan ditulis di file ini. Berikut adalah penjelasan singkat mengenai 6 method RESTful :

HTTP VERB Path Controller Action/method
GET /Siswa Index
GET /Siswa/create Create
POST /Siswa Store
GET /Siswa/{id} Show (individual record)
GET /Siswa/{id}/edit Edit
PUT /Siswa/{id} Update
DELETE /Siswa/{id} Destroy

Selanjutnya, tambahkan kode berikut ini di routes.php

Route::resource('siswa','SiswaController');

Lalu, coba lihat hasil routes resource yang telah dibuat dengan perintah :

php artisan route:list

screenshot-from-2016-08-31-21-03-46

Jika sudah sesuai, berarti route untuk controller resource telah berhasil dibuat. Di episode selanjutnya kita akan membahas bagaimana caranya menampilkan data dari database di laravel.

Daftar Isi :

  1. Tutorial CRUD Dasar Laravel 5.2 Part 1
  2. Tutorial CRUD Dasar Laravel 5.2 Part 2
  3. Tutorial CRUD Dasar Laravel 5.2 Part 3
  4. Tutorial CRUD Dasar Laravel 5.2 Part 4